Pertama kali nyobain nasi lemak ini karena diajak teman kantor makan di sini. Kebetulan kerja perusahaan Malaysia yang berkantor pusat di Damansara. Tapi sejak makan di sini, belum pernah nemu yang seenak ini. Pemiliknya Cina Muslim, jadi sudah pasti halal.
Buka dan mulai ramai dari jam 6.30 sampai 5.30. Kalau makan siang akan tampak antrian di pintu masuk, termasuk antrian Grabfood. Ngga heran kalau ramai karena nasi lemak ini bukan hanya terkenal di lokal dan turis, tetapi banyak pesohor Malaysia dari pemain bulutangkis Lee Chong Wei, sampai mantan perdana mentri Malaysia Mahathir Mohammad dan Najib Tun Razak sering makan di sini. Tetapi jangan kuatir walaupun antri dan sangat ramai, mereka melayani dengan begitu cepat. Bukan dari antrian dan pemesanan, tapi juga kasirnya sangat cepat.
Suasana Village Park Restaurant |
Tentu saja aku pesan nasi lemak dengan lauk ayam goreng. Mereka juga ada yang menu yang lain seperti ayam rendang dan sotong, tetapi ayam goreng adalah yang paling terkenal.
Nasi Lemak Ayam Berempah dengan Kopi Susu Tarik |
Menu di Village Park Restaurant |
Mereka juga sedia berbagai macam minuman. Aku cobain kopi susu tariknya yang ternyata enak juga. Puas deh.
Dikarenakan tempatnya ramai, kita tidak bisa terlalu lama di sana. Mereka batasi sekitar 30 menit. Definisi, pesan, makan, dan bayar.
Lokasi : 5, Jalan SS 21/37, Damansara Utara, 47400 Petaling Jaya, Selangor, Malaysia.
Jam operasional : 06.30 - 17.30